First Day of Work is Hard (?)

Setelah beberapa bulan bersemedi di kamar, akhirnya awal bulan Desember ini saya memulai pengalaman baru di daratan, mungkin ini menjadi hal yang baru untuk saya bekerja di daratan, setelah terlepas dari tanggung jawab sebagai Flight Attendant di salah satu maskapai berlogo burung di Indonesia.

Yap, in the name of Tokopedia, kedengarannya agak aneh sih, dan mungkin beberapa orang akan menyayangkan perihal job desk awal saya, dan bertanya “Kok masuk ke sini? Kenapa? Jawabannya sederhana saja, karena hidup bukan mak atau babe saya yang ngatur. Tuhan sudah menempatkan saya di sini dan saya mencoba untuk menjalaninya.


Awalnya, saya takut membayangkan harus kerja dengan orang-orang yang notabene sudah expert dalam bidang e-commerce. Saya yang dulunya selalu berada di awan dan hanya mengerjakan pekerjaan sederhana dibanding dengan orang-orang yang cukup hebat dalam pekerjaan ini, tentunya sedikit keder dan khawatir. Tapi, saya coba untuk hilangkan rasa kekhawatiran itu.


Well, saya akan berbagi pengalaman hari pertama mengikuti Nakama Academy, awal Desember 2015. Kaget sekali saat semua karyawannya mengenakan baju bebas, sedangkan saya memakai baju formal. Karena ketidaktahuan ini, hari itu saya fix dinobatkan menjadi finalis ‘Mr Saltum’. Iya, saltum alias salah kostum!

First day is always hard, Pre-Exam Test adalah sesi yang cukup mengagetkan Newkama (sebutan untuk calon Nakama). Saat mengerjakan Pre-Exam Test seputar Tokopedia, banyak yang berbisik “Susah banget…”. Buat saya ini juga susah, entahlah mungkin otak saya yang kosong dan melempem ibarat kerupuk warteg. Tapi, ini baru awal, setelah Nakama Academy pasti saya bisa menjawab ini semua, optimis!

Beralih ke sesi Human Bingo Game dimana game ini mengajak Newkama untuk mengenal satu sama lain. Maklum lah, saat pertama masuk ruangan sampai Pre-Exam Test masih pada jaim. Hahaha. Well, Human Bingo Game ini berhasil mengenalkan saya dengan beberapa Newkama wanita yang cukup wooowww buat saya dan beberapa Newkama lelaki yang menurut saya keren dari segi background-nya. Iyalah wowww dan keren, coba bayangkan ada lulusan San Fransisco University sama Monash University, gimana nggak amazed, coba? Teman-teman kantor saya keren!

Masuk ke sesi Go-Blog, menurut saya sesi ini menarik dari segi nama dan juga materinya. Semoga bukan saya yang “Goblog”. Materinya sendiri tentang bagaimana cara membuat blog, dari segi penulisan sampai dengan strategi menulis supaya kita bisa menyajikannya semenarik mungkin. Next, masuk ke SEO Discussion, sesi ini merupakan salah satu materi di mana saya harus mengetahui bagaimana website Tokopedia berada di posisi paling atas dalam pencarian pada search engine. Welllll! Di sini sih kagum banget ya karena ini sesuatu yang baru buat saya.

Tour the Tokopedia’s office! Setelah banyak materi yang saya terima hari itu, akhirnya Newkama, diajak untuk berkeliling kantor Tokopedia. Satu kata, WOW! Fully furnished dan dibuat seperti Playground, asik betul!


Ah, beruntung sekali saya bisa bergabung dengan Tokopedia, kantor dan Nakamanya keren dan seruuuuu!

Well, time to go back to Nakama Academy!
See you…

Share this:

CONVERSATION

3 komentar:

Thanks for reading! :)